Pertumbuhan dan Perkembangan
Pengertian Pertumbuhan dan Perkembangan Pertumbuhan adalah suatu proses pertambahan ukuran, baik volume, massa, tinggi, dan jumlah sel yang bersifat irreversible (tidak dapat kembali ke asal). Pertumbuhan bersifat kuantitatif (punya nilai yang dapat diukur dalam angka). Contoh: pertambahan tinggi tanaman, pertambahan berat sapi, tubuh anak-anak bertambah besar ketika menginjak remaja, dan sebagainya. Perkembangan merupakan proses biologis makhluk hidup menuju tingkat kedewasaan, dapat berupa perubahan bentuk, susunan dan fungsi organ-organ tubuh menuju kedewasaan/kesempurnaan. Perkembangan bersifat kualitatif (tidak dapat diukur dalam angka). Contoh: pohon mangga berbunga, perubahan telur menjadi anak ayam, kematangan organ-organ reproduksi ditandai dengan munculnya ciri-ciri kelamin sekunder pada remaja, dan sebagainya. Proses Pertumbuhan dan Perkembangan Pada Hewan Pertumbuhan dan perkembangan pada hewan berbeda-beda antara spesies satu dengan spesies yang lain. Tet